Paket Tour Pulau Cinta Gorontalo 4H3M

Pulau Cinta Gorontalo 4H3M

Bagikan


Pulau Cinta adalah sebuah Pulau sebelumnya tidak berpenghuni yang ditemukan oleh masyarakat Kabupaten Baeloma dan dilaporkan ke pihak Dinas Pariwisata Provinsi Gorontalo. Untuk wisata bahari, kawasan pulau cinta ini sangat indah dan mempesona, dengan lautnya yang bersih dan bening serta karang laut masih terjaga dengan baik.

Sebenarnya penamaan Pulo Cinta sendiri merupakan sebuah eco resort mengagumkan yang berdiri di tengah-tengah pulau pasir yang terlihat begitu unik dan mengagumkan, karena memiliki bentuk seprti simbol cinta. Keindahnnya semakin lengkap karena pasir ini berdiri di atas coral memukau yang bernama Salvador Dali. Coral Salvador Dali ini merupakan satu-satunya di seluruh dunia.

Pulau Cinta memiliki pesona yang luar biasa indahnya, itulah menagapa Dinas Pariwisata setempat terus mengambangkan potensi wisata Pulau Cinta dengan cara melengkapi sejumlah fasiltas agar para wisatawan yang datang mereasa nyaman dan berkesan saat berkunjung ke Pulau Cinta. Beberepa fasilitas yang ada di Pulau Cinta, satu diantaranya yaitu; Eco resort dengan 15 cottage yang mengelilingi pulau Cinta tersebut.


Itenerary

Hari 1: KEDATANGAN – PULAU CINTA (-/-/D)

Setibanya di Bandara Jalaludin Isimu, peserta akan dijemput dan langsung menuju Pulau Cinta di Kab. Boalemo dengan jarak tempuh +2,5 jam. Setiba di Kab. Boalemo peserta akan di transfer dari pelabuhan Potanga menuju Pulo Cinta, selanjutnya chek in hotel, dilanjutkan acara bebas yang bisa peserta pergunakan untuk berfoto dan menikmati keindahan resort, makan malam di resort.

Hari 2 : PULAU CINTA – KOTA GORONTALO(B/L/D)

Free Program di Pulau Cinta, aktifitas yang bisa lakukan antara lain menikmati keindahan resort, berenang, snorkling, diving. Setelah makan siang chek out, selanjutnya peserta akan di jemput oleh pemandu wisata kami untuk menuju ke Kota Gorontalo, dalam perjalanan peserta akan kami ajak untuk melewati dan singgah sejenak untuk melihat salah satu bangunan tertinggi yang merupakan kebanggaan masyarakat Gorontalo yaitu Menara Keagungan yang terletak di daerah Limboto, Ibukota Kabupaten Gorontalo. Menara ini dibangun menyerupai Menara Eiffel, yang menarik dari menara ini dimana saat kita naik diatas kita bisa melihat sebagian dari provinsi Gorontalo. Selanjutnya melihat Rumah Adat Gorontalo “Bandayo Poboide”, kemudian peserta akan kami antar ke Hotel Maqna untuk check in, makan malam di lokal restaurant.

Hari 3 : FULL DAY GORONTALO TOUR & TAMAN LAUT OLELE (B/L/D)

Program tour hari ini, peserta akan kami ajak ke Taman Laut Olele, yang berjarak 20 km dari pusat Kota Gorontalo, Pantai Olele serta taman lautnya merupakan bagian dari garis pantai Teluk Tomini. Yang mana sejak tahun 2006 telah ditetapkan sebagai kawasan konservasi, jika ingin snorkeling atau diving, di Pantai Olele tersedia jasa sewa alat snorkeling dan menyelam. Instruktur serta guide berpengalaman siap menemani eksplorasi surga bawah laut yang begitu indah, tidak kalah dengan Bunaken dan Wakatobi. Setelah puas di Taman Laut Olele, selanjutnya menuju  Benteng Otanaha, yang merupakan benteng peninggalan bangsa Portugis yang dibangun pada abad ke 15. Benteng ini berlokasi di pesisir Danau Limboto dan mempunyai ratusan anak tangga, dimana sampai diatas peserta bisa melihat pemandangan Danau Limboto, selanjutnya menuju Makam JU Panggola yaitu Makam keramat yang dikenang sebagai Makan islam Gorontalo yang telah ada sejak abad ke 15. Kemudian menuju Desa Iluta yaitu Pintu masuk Danau Limboto, dimana di tempat ini pernah dijadikan tempat mendarat Pesawat Amphibi Katelina yang di tumpangi oleh Presiden Soekarno. Kantor Gubernur Gorontalo, Kantor DPRD yang terletak diatas bukit, selanjutnya peserta bisa mencoba kuliner khas Gorontalo seperti Binte Biluhuta, Pisang Goreng pake sambal, dll (Personal expenses). Peserta diantar untuk berbelanja kerajinan dan oleh-oleh khas Gorontalo, Kain Kerawang, Kue Pia, Ikan Cakalang Fufu dll. Makan malam di restoran lokal dan perjalanan kembali ke hotel, selanjutnya free program.

Hari 4 :TRANSFER OUT – KEBERANGKATAN (B/-/-)

Setelah sarapan pagi di hotel dilanjutkan dengan acara bebas. Transfer ke Bandara


Harga sudah termasuk:
  • Meeting service
  • Transportasi AC
  • Akomodasi 1 Malam di Pulo Cinta Resort & 2 Malam di Hotel Maqna Gorontalo 4* on Twin Sharing/TPL
  • Makan full board di lokal restaurant
  • Tour sesuai program
  • Pemandu wisata profesional
  • Entrance fee & donation
  • Refreshment (mineral water & snack)
  • Boat Katamaran ke Taman Laut Olele
Harga belum termasuk:
  • Tiket pesawat
  • Porter, Driver & Guide tips
  • Sewa alat snorkeling & diving
  • Pengeluaran pribadi lainnya



Mau request paket tour sesuai keinginan?

Mitra Darmawisata bisa mengatur budget, tujuan wisata, transportasi
serta jadwal keberangkatan sesuai keinginan sendiri.


Anda sedang mencari informasi promo paket wisata liburan dan tour yang murah, terjamin serta terbaik? Silakan pilih beragam tawaran eksklusif kami atau rencanakan sendiri paket liburan anda.

Kami juga memberikan kemudahan bagi wisatawan yang ingin merencanakan paket liburan sesuai dengan budget dan itenerary yang di inginkan melalui fasilitas Request Tour, dengan fitur ini anda dapat dengan mudah memilih Hotel, Destinasi Tujuan Wisata dan Budget yang di inginkan.

Kini bepergian bersama keluarga, grup perjalanan bisnis ataupun bulan madu bersama pasangan semakin mudah. Dengan menggunakan sistem di Darmawisata Indonesia, Darma People dapat dengan mudah mencari paket tour ataupun wisata dimanapun dengan harga yang murah, gampang dan cepat. Bahkan penawaran promosi diskon, cashback dan voucher juga membuat konsumen mendapatkan tambahan potongan harga yang semakin banyak.

Bagikan

Baca Juga lainnya

Leave A Reply

Your email address will not be published.